Tablet HMD T21 Terbaru Rebrand Nokia T21, Usung Spesifikasi Lengkap dan Mumpuni degan Bodi Rugged

Tablet HMD T21 Terbaru Rebrand Nokia T21, Usung Spesifikasi Lengkap dan Mumpuni degan Bodi Rugged

Tablet HMD T21--

Perusahaan pemegang lisensi merek Nokia, HMD Global, telah resmi meluncurkan tablet terbaru mereka, HMD T21, di pasar Eropa pada Rabu (15/5/2024). Peluncuran ini mengikuti pengumuman sebelumnya mengenai kehadiran smartphone tangguh HMD XR21.

HMD T21 merupakan versi rebranding dari Nokia T21 yang pertama kali diperkenalkan pada September 2022. Saat ini, HMD mulai menghilangkan nama Nokia dari produk ponselnya dan berkomitmen untuk meluncurkan smartphone dengan merek mereka sendiri.


Spesifikasi HMD T21 hampir identik dengan Nokia T21, dengan beberapa perbedaan kecil pada layar, desain, sistem operasi, dan pilihan warna.

HMD T21 memiliki layar IPS LCD berukuran 10,36 inci dengan resolusi 2.000 x 1.200 piksel, mendukung pena digital (stylus), rasio aspek 5:3, kerapatan piksel 225 ppi, dan rasio layar ke bodi 78,5 persen. Ukuran layar ini sedikit lebih kecil dibandingkan Nokia T21 yang memiliki layar 10,4 inci.

Dari segi desain, logo Nokia digantikan dengan logo HMD pada HMD T21. Tablet ini tersedia dalam warna hitam (Black Steel), sementara Nokia T21 dijual dalam warna abu-abu (Charcoal Grey).


×

Perbedaan lainnya terletak pada sistem operasi; HMD T21 menjalankan Android 13, sementara Nokia T21 menggunakan Android 12. HMD T21 dijanjikan mendapatkan pembaruan sistem operasi hingga dua generasi dan pembaruan keamanan selama empat tahun.

Tablet HMD T21 diluncurkan sebagai versi rebranding dari Nokia T21.

Di sektor hardware, HMD T21 didukung oleh System-on-Chip (SoC) Unisoc T612 berfabrikasi 12 nm. Chipset octa-core ini terdiri dari 2 inti Cortex-A75 (clockspeed 1,8 GHz) dan 6 inti Cortex-A55 (clockspeed 1,8 GHz), serta menggunakan GPU Mali-G57.

Tablet ini dilengkapi dengan RAM 4 GB dan opsi penyimpanan internal 64 GB atau 128 GB, yang dapat diperluas menggunakan slot microSD.

Untuk daya, HMD T21 dibekali dengan baterai berkapasitas 8.200 mAh yang mendukung pengisian cepat 18 Watt.

HMD T21 memiliki kamera utama beresolusi 8 MP dengan fitur Autofocus dan lampu LED flash, yang mampu merekam video dengan resolusi 1.080p pada 30 fps. Kamera depan juga beresolusi 8 MP dan ditempatkan secara horizontal.

Fitur lainnya dari HMD T21 mencakup Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, speaker stereo, jack audio 3,5 mm, Bluetooth 5.0, NFC, GPS, USB Type-C 2.0, OTG, radio FM, dan lainnya.

Harga tablet HMD T21

HMD T21 memiliki dimensi 247,5 x 157,3 x 7,5 mm dengan bobot 467 gram, sedikit lebih berat dibandingkan Nokia T21.

Tablet HMD T21 sudah tersedia untuk pembelian di situs resmi HMD. Berdasarkan informasi dari GSMArena yang dikutip oleh KompasTekno pada Kamis (16/5/2024), harga HMD T21 adalah:

  • HMD T21 (4 GB/128 GB) - 300 Euro (sekitar Rp 5,1 juta).

HMD belum mengungkapkan harga untuk varian dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 64 GB.

Selain menawarkan HMD T21, perusahaan asal Finlandia ini juga menjual Nokia T21 dalam jumlah terbatas dengan harga yang dipangkas dari 240 Euro (sekitar Rp 4,1 juta) menjadi 200 Euro (sekitar Rp 3,4 juta).

Sumber:

BERITA TERKAIT

UPDATE TERBARU